EKONOMI TEKNIK DAN PERKEMBANGAN EKONOMI
1.
Definisi Ekonomi Teknik
Ekonomi
Teknik (Engineering Economy) adalah disiplin ilmu yang berkaitan dengan
aspek-aspek ekonomi dalam
teknik, yang terdiri
dari evaluasi sistematis dari
biaya-biaya dan manfaat-manfaat usulan-usulan proyek-proyek teknik (Degarmo,
1997). Secara ekonomis berarti melaksanakan keputusan dalam keterbatasan sumber
daya yang ada, memilih alternatif berdasarkan financial, material dan human
resources yang ada untuk mendapatkan
hasil (merits) yang optimal. Sehingga seringkali dikatakan bahwa secara ekonomi
berarti melakukan pilihan dalam kelangkaan (choices in scarcity) serta berupaya
untuk mencapai hasil optimum. “Tugas” ekonomi teknik adalah mencari kompromi
(balance) antara tradeoff yang mungkin timbul ke dalam suatu solusi yang paling
ekonomis.
Berdasarkan hal
tersebut calon sarjana
Teknik Sipil perlu
dibekali pengetahuan yang berkaitan dengan manajemen kuantitatif berupa
pengetahuan ekonomi teknik, agar mereka mampu mengalokasikan sumberdaya perusahaan
dalam batasan waktu,
modal, personalia, material, mesin dan faktor pendukung usaha
lainnya dengan efektif dan efisien dengan mempertimbangkan profitabilitas, faktor
resiko dan ketidak
pastian yang mungkin akan
dihadapi dalam bidang pekerjaannya nanti. Dalam kenyataan
setiap proyek konstruksi
tidak hanya mampu diwujudkan (realizable) secara
teknis, melainkan juga harus layak (feasible) secara ekonomis.
Dengan demikian analisis
ekonomi proyek merupakan suatu kajian
secara ekonomi apakah
suatu ide, sasaran
atau rencana suatu proyek akan diwujudkan dengan porsi
yang layak secara ekonomi (Newman, 1998). Penerapan ilmu ekonomi
teknik yaitu ; pembangunan pabrik, bendungan, jalan dan lain-lain.
2.
Sejarah
dan Perkembangan Ekonomi Teknik
Pertimbangan dan perbandingan biaya merupakan
aspek dasar dari pelaksanaan rekayasa. Perintis dalam bidang ini adalah Arthur
M. Wellington, pada akhir abad 19, seorang insinyur sipil, bidang keahlian
khususnya adalah bangunan jalan kereta api di Amerika Serikat. Arthur mempertimbangkan
kontribusi ekonomi teknik dimana penekanan pada aspek keuangan secara
matematik.
Pada tahun 1930, Eugene Grant menerbitkan
edisi pertama dari buku teksnya. Ini merupakan tonggak sejarah perkembangan
ekonomi teknik seperti kita ketahui saat ini. Ia menekankan pengembangan sebuah
titik pandang ekonomi dalam engineering. Pada tahun 1942 Woods dan De Garmo
menulis edisi pertama dari buku yang berjudul “Engineering Economy”.
3.
Konsep Dasar Ekonomi Teknik
Suatu studi ekonomi teknik dilakukan dengan menggunakan
suatu prosedur terstruktur dan teknik-teknik pemodelan secara matematis. Hasil
analisis ekonomi kemudian digunakan dalam pengambilan keputusan yang melibatkan
dua alternatif atau lebih dan biasanya termasuk pengetahuan analisis
engineering.
Perkembangan, studi, dan aplikasi dari setiap
disiplin ilmu dimulai dengan pondasi dasar. Penentuan pondasi ekonomi
teknik merupakan suatu kumpulan prinsip-prinsip, atau konsep-konsep dasar, yang
memberikan ajaran komprehensif dalam mengembangkan metodologi.
Ada 7 langkah dasar disiplin ilmu ini yaitu :
Langkah
1 :
Membuat Alternatif-Alternatif
Pemilihan keputusan diantara
alternatif-alternatif. Alternatif-alternatif tersebut perlu diidentifikasi dan
kemudian dicari analisisnya secara berurutan.
Langkah
2 :
Fokuskan Pada Perbedaan-Perbedaan
Hanya perbedaan yang berarti dari hasil
diantara alternatif-alternatif yang relevan dengan perbandingan yang harus
dipertimbangkan dalam keputusan itu.
Langkah
3 :
Gunakan Suatu Titik Pandang yang Konsisten
Hasil dari alternatif, aspek ekonomi dan
lainnya harus dikembangkan secara konsisten dari suatu titik pandang yang
ditetapkan.
Langkah 4 :
Gunakan Satuan Ukuran Umum
Menggunakan satuan yang umum dalam menghitung
hasil untuk mempermudah analisis dan perbandingan dari alternatif.
Langkah
5 :
Pertimbangkan Semua Kriteria yang Relevan
Pemilihan suatu alternatif yang dikehendaki
(pengambilan keputusan) memerlukan penggunaan suatu kriteria (atau beberapa
kriteria). Proses keputusan harus mempertimbangkan baik hasil dalam satuan
moneter dan pernyataan lain.
Langkah
6 :
Membuat Tegas Suatu Ketidakpastian
Ketidakpastian berkaitan dengan pemroyeksian
(atau perkiraan) hasil-hasil alternatif saat mendatang dan harus dikenal dalam
analisis dan perbandingan mereka
Langkah
7 :
Tinjau Kembali Keputusan
Perbaiki hasil keputusan
terhadap hasil dari suatu proses penyesuaian diri (adaptive); terhadap yang
dapat dipraktekkan secara luas, hasil yang diproyeksikan semula dari alternatif
terpilih secara berturut-turut harus dibandingkan dengan hasil sebenarnya yang
dicapai.
4. Ekonomi Teknik, Proses Perancangan, dan
Prinsip Pengambilan Keputusan
Menyeimbangkan berbagai tukar rugi
diantara tips-tips biaya dan kinerjanya. Merancang alternatif-alternatif untuk memecahkan
masalah pada tahap ini dengan mencoba merumuskan alternatif sebanyak mungkin
yang dapat memecahkan masalah. Tahap analisis ekonomi :
1. Mendefinisikan masalah dan tujuannya
2. Mengumpulkan informasi yang relevan terkait kasus yang
sedang dipelajari
3. Memunculkan alternatif-alternatif
4. Mengevaluasi masing-masing alternatif
5. Menentukan alternatif terbaik dengan beberapa kriteria
6. Menerapkan hasilnya dan memantau kerjanya
Prinsip-prinsip pengambilan keputusan :
Pengambilan keputusan
yang rasional merupakan proses yang komplek. Berikut prinsip prinsipnya :
1.
Gunakan suatu ukuran yang umum (misal, nilai,
waktu, uang, nyatakan segala sesuatu dalam bentuk moneter ($ atau Rp)
2.
Perhitungkan hanya perbedaannya
3.
Sederhanakan alternatif yang dievaluasi dengan
mengesampingkan biaya-biaya umum
- Sunk cost (biaya yang
telah lewat) dapat diabaikan
- Evaluasi keputusan
yang dapat dipisah secara terpisah (misal keputusan finansial dan investasi)
4.
Ambil sudut pandang sistem (sektor swasta atau sektor
publik)
5.
Gunakan perencanaan kedepan yang umum (bandingkan
alternatif dengan bingkai waktu yang sama)
DISUSUN OLEH:
Nadiva & Giffari
unisma
DAFTAR PUSTAKA
DISUSUN OLEH:
Nadiva & Giffari
unisma
DAFTAR PUSTAKA
1.
Priyo, Mandiyo. (2012). Ekonomi
Teknik. Yogyakarta: LP3M UMY.
2.
Putro, Hariyono. Ekonomi Teknik. Universitas Gunadarma,
3 - 4. Dapat diakses di :
3.
http://megacreazy.blogspot.com/2013/03/sejarah-perkembangan-ekonomi-teknik_532.html. Diakses pada tanggal
14 September 2019.
4.
https://anditacahyakemuning.wordpress.com/2017/10/23/pengenalan-ekonomi-teknik/. Diakses pada tanggal
14 September 2019.
Komentar
Posting Komentar